Kalsel

Ada Salju di RTH Kamboja Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Untuk menikmati suasana dingin, warga Banjarmasin dan sekitar tak harus jauh-jauh ke Eropa…

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina dan keluarga menikmati wahana salju di RTH Kamboja Banjarmasin. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN - Untuk menikmati suasana dingin, warga Banjarmasin dan sekitar tak harus jauh-jauh ke Eropa atau negara bersalju untuk sekadar berwisata. Sebab di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kamboja, Jalan Anang Adenansi bakal ada membuka pengalaman baru bermain salju.

Kalau Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina beserta keluarga sudah mencoba langsung rasanya berada di tengah hawa dingin di RTH Kamboja.

Makanya warga daerah ini tak perlu merogoh kocek dalam untuk berwisata ke negara bersalju. Datang saja ke RTH Kamboja Banjarmasin dan nikmati wahana salju itu.

Rencananya wahana Show Kingdom Road Show di RTH Kamboja akan dibuka Sabtu malam (19/10).

Dikemukakan Ibnu Sina, kehadiran wahana salju ini memberikan pengalaman yang berbeda bagi warga Banjarmasin. Wahana tersebut menghabiskan 20 ton es dalam sehari.

“Warga Banjarmasin tidak perlu keluar negeri, cukup datang ke wahana salju dan semoga bisa terus dilaksanakan setiap tahun,” ujar Ibnu usai membuka wahana baru di di RTH Kamboja.

Event ini terbilang unik. Ibnu melihat ini konsep wahana salju yang pertama kali digelar di Banjarmasin.

Wahana bermain anak ini merupakan kolaborasi pengusaha untuk memeriahkan Hari Jadi Kota Banjarmasin ke 493.

“Tak hanya wahana salju, tapi ada juga rumah hantu, pemeran UMKM dan kopi lokal banua juga tampil,” tuturnya.

Event ini akan diselenggarakan selama lebih dari sebulan, mulai 19 Oktober hingga 24 November 2019 mendatang. Wahana dibuka setiap hari, mulai pukul 10.00 hingga 22.00 Wita

Pelaku bisnis ekonomi dan industri kreatif lokal juga terlibat. Ada pameran UMKM dan beragam jenis properti, otomotif, kuliner dan banyak lagi.

Baca Juga:Sulap Kontainer Jadi Perpustakaan untuk Taman Kamboja

Baca Juga: Akhir 2019, Ada Ruang Baca di Taman Kamboja

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Syarif