Sport

AC Milan Ditekuk Spezia di Liga Italia, Wasit Malah Minta Maaf

apahabar.com, JAKARTA – Dianggap menjadi biang kekalahan AC Milan dari Spezia, Selasa (18/1) dini hari, Asosiasi…

Pemain AC Milan memprotes keputusan wasit Marco Serra yang tak membiarkan play on, ketika peluang mencetak gol sudah mendekati 100 persen. Foto: Sempre Milan

apahabar.com, JAKARTA – Dianggap menjadi biang kekalahan AC Milan dari Spezia, Selasa (18/1) dini hari, Asosiasi Wasit Italia (AIA) meminta maaf.

AC Milan dijungkalkan Spezia dengan skor 1-2 di Stadion San Siro. Hasil ini membuat Rossoneri membuang kesempatan naik ke puncak klasemen Liga Italia.

Mereka tertahan di peringkat kedua klasemen dengan 48 poin. Sejatinya mereka hanya tertinggal 2 poin dari Inter Milan dan bisa merebut puncak seandainya mengalahkan Spezia.

Kekalahan tersebut terbilang menyesakkan, mengingat Milan unggul lebih dulu di menit 45 berkat gol Rafael Leao.

Sebelumnya Milan membuang kans sepakan penalti di menit 44, setelah kiper Ivan Provedel melanggar Rafael Leao. Namun eksekusi Theo Hernandez yang mengarahkan bola ke kiri gawang berakhir melebar.

Kemudian di menit 64, Spezia berhasil menyamakan kedudukan. Umpan mendatar Daniele Verde dari kiri, sukses diselesaikan Kevin Agudelo.

AC Milan akhirnya kalah secara dramatis, setelah Emmanuel Gyasi mencetak gol di menit 90+6. Dari dalam kotak penalti, Gyasi meneruskan umpan Victor Kovalenko.

Ironisnya sebelum Spezia mengunci kemenangan di menit akhir, AC Milan mencetak gol di menit 90+3 melalui Junior Messias.

Akan tetapi wasit Marco Serra telah meniup peluit atas pelanggaran terhadap pemain Milan lain, Ante Rebic, sebelum bola mencapai Junior Messias. Akibatnya gol itu pun dianulir.

Keputusan itu membuat semua pemain Milan berang. Mereka menyebut wasit membuat kesalahan, karena tak membiarkan play on ketika terjadi pelanggaran dan peluang terjadi gol sudah 90 persen.

Atas kesalahan Marco Serra, AIA dikabarkan langsung meminta maaf kepada AC Milan. AIA juga ditengarai akan mengistirahatkan Serra dalam dua pertandingan selanjutnya.

Sementara seusai pertandingan, Marco Serra juga sudah meminta maaf langsung kepada pelatih Stefano Pioli di lorong stadion.

“Marco Serra menyadari telah membuat kesalahan dan meminta maaf,” papar pelatih AC Milan itu seperti dilansir BolaSport.

“Namun hasil ini tak semata kesalahan wasit, karena kami seharusnya mencetak lebih banyak gol di babak pertama,” tandasnya.

Kekalahan dari Spezia sendiri menambah minor catatan kandang Milan di Liga Italia. Dari 11 pertandingan, mereka telah menderita 3 kekalahan, sekali imbang dan 7 kemenangan.

Sebaliknya di luar kandang, Zlatan Ibrahimovic cs baru sekali kalah. Satu-satunya kekalahan diderita dari Fiorentina dengan skor 3-4.

Total rekor tandang Milan di Liga Italia 2021/2022 adalah 8 kemenangan, 2 imbang dan sekali kalah.