Sport

98 Atlet Kotabaru Siap Bertarung di Popda Kalsel 2022

apahabar.com, KOTABARU – Sebanyak 98 atlet Kotabaru siap berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan…

Sekretaris Daerah (Sekda) Kotabaru, Said Akhmad, melepas atlet yang akan bertanding di Popda Kalsel 2022. Foto: Istimewa

apahabar.com, KOTABARU – Sebanyak 98 atlet Kotabaru siap berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kalimantan Selatan 2022 di Banjarmasin.

Puluhan atlet pelajar itu resmi dilepas Sekda Kotabaru, Said Akhmad, Selasa (19/7). Selanjutnya mereka akan mulai bertanding sejak 21 hingga 25 Juli 2022.

“Kepada semua atlet, diharapkan mampu mengulang dan meningkatkan prestasi Kotabaru yang menempati peringkat empat di Popda 2021,” harap Said Akhmad di hadapan semua atlet.

“Hal lain yang tidak kalah penting adalah menjaga nama baik daerah, serta menjunjung tinggi sportivitas, kejujuran dan kesopanan ketika bertanding,” tegasnya.

Kotabaru sendiri mengikuti semua dari delapan cabang olahraga yang dipertandingkan di Popda 2022. Selain 98 atlet, kontingen Kotabaru juga berisi 11 ofisial dan pelatih.

“Kotabaru mengikuti semua cabang yang dipertandingkan, yakni sepakbola, bulutangkis, tenis lapangan, bola voli, sepak takraw, bola basket, pencak silat dan tinju,” jelas Risa Ahyani, Plt Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kotabaru.

Dalam partisipasi terakhir di Popda 2021, Kotabaru meraih total 14 emas, 13 perak dan 18 perunggu.

Sementara di edisi 2019, Kotabaru menempati peringkat lima klasemen akhir perolehan medali dengan 13 emas, 7 perak dan 19 perunggu