Pemkab Kotabaru

80 Pencari Kerja di Kotabaru Ikuti Pelatihan Berbasis Kompetensi

apahabar.com, KOTABARU – Untuk mendapatkan keterampilan yang lebih baik, sedikitnya 80 pencari kerja di Kotabaru, Kalimantan…

Mewakili Bupati Sayed Jafar, Staf Ahli Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) H Fathannor, saat membuka secara resmi pelatihan berbasis kompetensi di BLK Kotabaru. Foto-Istimewa

apahabar.com, KOTABARU – Untuk mendapatkan keterampilan yang lebih baik, sedikitnya 80 pencari kerja di Kotabaru, Kalimantan Selatan, mengikuti pelatihan berbasis kompetensi, Selasa (10/3) pagi.

Pelatihan yang berlangsung di Aula Balai Latihan Kerja (BLK) Kotabaru dibuka oleh Bupati Sayed Jafar di wakili Staf Ahli Bidang Sumber Daya Manusia (SDM), H. Fathannor.

Acara pembukaan pelatihan disaksikan sejumlah perwakilan perusahaan yang ada di Kotabaru.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Kotabaru, Akhmad Asbili, mengatakan BLK Kotabaru telah memiliki sedikitnya 7 orang instruktur untuk membimbing pelatihan.

“Jadi, kami sampaikan pelatihan kali ini diikuti oleh 80 peserta dengan empat jurusan, di antaranya ilmu dasar komputer, juru las, otomotif, dan instalasi listrik sederhana,” ujarnya.

Pelatihan disambut baik oleh Fathannor. Dia menilai hal tersebut akan menjadi salah satu bekal peningkatan ketrampilan bagi para pencari kerja di Kabupaten Kotabaru.

“Semoga dengan adanya pelatihan, ke depan keterampilan pencari kerja meningkat, sehingga memudahkan mereka mendapatkan pekerjaan,” harapnya.

Fathannor pun meminta kepada para pimpinan perusahaan di Kotabaru menyiapkan kebutuhan tenaga kerja minimal 3 tahun ke depan dan memberikan sebanyak banyaknya peluang kerja kepada lulusan BLK Kotabaru untuk mengikuti OJT (On The Job Training) atau pemagangan di perusahaan.

“Intinya saya berharap perusahaan di Kotabaru ini dapat memberi kesempatan bagi mereka yang lulus dari pelatihan di BLK bisa untuk ikut OJT,” pungkasnya menutup.

Diketahui, BLK Kotabaru mendapatkan dana sebesar Rp 3.178.955.000,00 dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia.

Dana itu digunakan untuk melaksanakan pelatihan bagi 432 peserta yang dibagi dalam 4 angkatan pelatihan dengan jurusan kejuruan ilmu dasar komputer, juru las, otomotif, instalasi listrik sederhana, serta pengolahan hasil perikanan, atau pertanian.

Baca Juga: Kartu Pencari Kerja Bisa Diurus Online

Reporter: Masduki
Editor: Puja Mandela