Kalteng

500 Personel Dikerahkan Amankan Perayaan Natal di Palangka Raya

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Kapolresta Palangka Raya Kombes Dwi Tunggal Jaladri mengatakan sekitar 500 personel dari…

Aparat Kepolisian menjaga gereja guna memastikan keamanan pelaksanaan Natal 2019 di Kota Palangka Raya, Selasa (24/12). Foto-Antara/Rendhik Andika

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Kapolresta Palangka Raya Kombes Dwi Tunggal Jaladri mengatakan sekitar 500 personel dari berbagai unsur dikerahkan untuk mengamankan pelaksanaan perayaan Natal 2019 di wilayah Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah itu.

“Untuk pengamanan gereja kami melibatkan 238 anggota. Ditambah unsur lain seperti TNI, Banser, Pramuka, Satpol PP dan pihak lainnya menjadi berkisar 500 personel yang mengamankan perayaan Natal 2019,” kata Dwi di Palangka Raya, Selasa (24/12) sore.

Dia mengatakan di seluruh wilayah “Kota Cantik” ini terdapat 238 gereja mulai dari kategori besar hingga kecil. Untuk itu seluruh personel yang dilibatkan dalam pengamanan tersebut disesuaikan dengan kondisi setempat.

“Namun secara umum pengamanan itu dilakukan dengan mensterilkan gereja sebelum pelaksanaan ibadah, pengamanan dan pemeriksaan pengunjung dan pengamanan untuk kendaraan para warga yang tengah beribadah. Tak hanya itu, kami juga melakukan patroli keliling untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama Natal 2019 ini,” katanya.

Menurut dia, sampai saat ini suasana rangkaian perayaan Natal 2019 di seluruh wilayah Kota Palangka Raya dalam kondisi aman dan tertib. Menurut dia, hal itu karena seluruh warga di kota setempat selalu menjunjung tinggi toleransi dan rasa kebersamaan serta saling menghormati.

“Hal itu membuktikan bahwa falsafah “huma betang” (rumah panjang) selalu dianut dan tertanam serta diterapkan di dalam setiap sendi kehidupan warga di Palangka Raya,” kata Dwi.

Pernyataan itu diungkapkan dia disela acara pantauan di sejumlah gereja di Kota Palangka Raya guna memastikan pelaksanaan ibadah yang dilaksanakan menyambut Natal 2019 berjalan kondusif.

Turut dalam rombongan tersebut seperti pejabat di lingkup Pemprov Kalteng, Polda Kalteng, Korem 102 Panju Panjung, Badan Intelejen Negara Daerah Kalteng, Pemkot Palangka Raya, Polresta Palangka Raya dan Kodim 1016 Palangka Raya.

Di antara lokasi yang menjadi sasaran kedatangan rombongan tersebut yakni Gereja Sion di Jalan Tjilik Riwut Palangka Raya dan Gereja Katedral Santa Maria yang lokasinya tidak jauh dari Mapolda Kalteng.

Di gereja-gereja tersebut pelaksanaan ibadah berjalan lancar. Sejumlah aparat kepolisian bersenjata lengkap dibantu sejumlah pihak turut mengamankan jalannya ibadah.

Baca Juga: Mudik Natal, Kepolisian di Kobar Buka Jasa Penitipan Rumah Gratis

Baca Juga: Puluhan Banser NU Kawal Perayaan Malam Natal di Kalsel

Sumber: Antara
Editor: Aprianoor