GIIAS Surabaya 2023

4 Mobil Termurah di GIIAS Surabaya 2023, Ada yang Listrik!

Daftar mobil termurah di GIIAS Surabaya 203. Ada 4 mobil termurah yang bisa dipilih, salah satunya mobil listrik.

Test Drive GIIAS Surabaya 2023. Foto: dok GIIAS Surabaya 2023

apahabar.com, SURABAYA - Setelah membahas deretan kendaraan termahal di GIIAS Surabaya 2023, giliran mobil termurah yang ditunggu-tunggu ulasannya. Ada 4 mobil termurah di GIIAS Surabaya yang bisa Anda pilih.

Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2023 berlangsung pada Rabu (20/9) hingga Minggu (24/9) di Grand City Convex Surabaya. Pameran industri otomotif ini memamerkan puluhan kendaraan manual, hybrid, hingga listrik yang bisa Anda pilih.

Berikut daftar harga mobil termurah di GIIAS Surabaya 2023.

Seres E1 Type B

Mobil Listrik Seres E1. Foto: dok. PT Sokonindo

Sokonindo Automobile memamerkan Seres E1 di GIIAS Surabaya 2023. Saat ini, Seres E1 menjadi mobil listrik termurah di Indonesia, mengalahkan Wuling Air ev.

Seres E1 memiliki dimensi panjang 3.030 mm, lebar 1.495 mm, tinggi 1.640 mm, wheelbase 1.960 mm, dan ground clearance 135 mm. Ukuran ini akan membantu pengemudi untuk lincah mengemudi perkotaan.

Seres E1 Type B dilengkapi dengan baterai lithium kapasitas 13,8 kWh dan jarak tempuh maksimal 180 KM. Serta dapat diisi daya menggunakan soket AC Type 2 hanya dalam waktu 3,5 jam.

Tipe ini dijual dengan harga Rp 199jt untuk on the road (OTR) Surabaya.

Baca Juga: Daftar Mobil Termahal yang Dipamerkan di GIIAS Surabaya 2023

New Brio RS CVT

New Brio RS CVT di GIIAS Surabaya 2023. Foto: apahabar.com/HanaaSeptiana

New Honda Brio masih mempertahankan desain dari versi sebelumnya. Namun, ada beberapa pembaruan di bagian eksterior. 

Untuk dimensi, New Brio RS memiliki panjang 3.810 mm, lebar 1.680 mm, dan tinggi 1.485 mm, serta jarak sumbu roda 2.405 mm. Kapasitas tangki bahan bakar 35 mm.

New Honda Brio juga sudah dibekali fitur dual airbag di depan, side impact beam, seatbelt reminder, Alat Pemadam Api Ringan (APAR), dan sensor parkir. Serta fitur pengereman Anti-lock Braking System (ABS) dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD).

New Honda Brio dijual dengan harga Rp251,7 juta OTR Surabaya.

Baca Juga: Daftar Promo di GIIAS Surabaya 2023, Mulai Cicilan hingga Hadiah Langsung!

Xpander Ultimate CVT

Mobil ini memiliki ground clearance 220 mm dengan dimensi 4595 mm L x 1750 mm W x 1750 mm H. 

Xpander Ultimate CVT hadir dalam mesin bahan bakar Bensin dengan perpindahan mesin 1499cc dengan tenaga 104hp. 

Mitsubishi Xpander Ultimate CVT tersedia dalam transmisi Variable Speed CVT yang memiliki penghematan bahan bakar kmpl. Ultimate CVT ditawarkan dalam 3 warna: Jet Black Mica, Graphite Grey Metallic, Blade Silver. C

Mobil ini dijual seharga Rp320,7 juta OTR Surabaya.

KIA Sonet 5

KIA Sonet. Foto: doc KIA

Mobil SUV memiliki mesin 1.500 cc dengan bahan bakar bensin. Mesin 1.5L tersebut mampu menghasilkan tenaga 115 PS di 6.300 rpm dengan torsi puncak 144 Nm di 4.500 rpm.

Sonet juga bisa menghemat BBM karena kubikasi mesinnya yang besar, yaitu 1.500 cc. Sehingga, pengemudi cukup menginjak sedikit pedal gas, mobil sudah bisa berakselerasi.

Mobil ini dijual dengan harga Rp361 juta OTR Surabaya.

Bagaimana? Apakah Anda tertarik membeli salah satu mobil di atas?