4 Fakta Menarik Film Sewu Dino yang Bakal Tebar Teror Saat Libur Lebaran!

Film horor terbaru "Sewu Dino" siap menghantui libur lebaran Idulfitri tahun ini.Cerita Sewu Dino terinspirasi dari thread yang ditulis oleh akun Twitter Simp

Mikha Tambayong sebagai pemeran utama ada film Sewu Dino. Foto-net

apahabar.com, BANJARMASIN - Film horor terbaru "Sewu Dino" siap menghantui libur lebaran Idulfitri tahun ini.

Cerita Sewu Dino terinspirasi dari thread yang ditulis oleh akun Twitter @SimpleMan.

Baca Juga: Kisah ‘Sewu Dino’ Siap Difilmkan, Lebih Seram dari KKN di Desa Penari?

Cerita horor ini tidak kalah populer dari cerita KKN di Desa Penari yang sudah terlebih dahulu diangkat di layar lebar.

Film garapan MD Pictures ini dijamin lebih menyeramkan dan menebar teror karena diangkat dari kisah nyata.

Berikut fakta menarik dari film Sewu Dino yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Sinopsis Sewu Dino

Sewu Dino menceritakan seorang perempuan desa bernama Sri yang ingin bekerja di luar kota karena dianggap lebih menguntungkan. Atas informasi tetangganya, Sri melamar pekerjaan di Griya Zainah, agen penyalur pembantu rumah tangga.

Namun saat proses seleksi, Sri merasa bahwa pertanyaan yang diajukan kepada pelamar cukup aneh seperti hari lahirnya. Meski begitu, Sri berhasil lolos dan ditempatkan di rumah keluarga Atmojo.

Ternyata Sri dipilih oleh keluarga Atmojo karena lahir pada Jumat Kliwon. Meski merasa bingung, Sri tetap menerima pekerjaan tersebut karena memang butuh.

Tugas Sri adalah merawat Della, anak keluarga Atmojo yang kabarnya sakit keras akibat santet. Pemilihan Sri sebagai perawat karena hari lahirnya yang berhubungan dengan ritual pembersihan santet dari dalam diri Della.

2. Dibintangi Aktor dan Aktris Papan Atas

Sewu Dino dibintangi oleh Mikha Tambayong sebagai pemeran utama. Aktris cantik dan berbakat tersebut akan berperan sebagai Sri. Selain itu juga ada Rio Dewanto yang memerankan sosok pria bernama Sugik.

Karakter Della Atmojo diperankan oleh Gisella Firmansyah. Film ini juga dibintangi Marthino Lio sebagai Sabda Kuncoro, Karina Suwandi sebagai Karsa Atmojo dan Maryam Suprana sebagai Yu Minah.

3. Thread Twitter @SimpleMan

Akun Twitter @SimpleMan menjadi viral dengan threadnya yang membahas tentang KKN di Desa Penari. Bahkan thread tersebut diangkat menjadi sebuah film layar lebar dan tayang dua kali di tahun ini.

Sewu Dino adalah thread lain dari akun tersebut yang akan kembali dibuat visualisasinya lewat film layar lebar.

Pihak @SimpleMan yang menyampaikan bahwa kali ini filmnya akan jauh lebih seram dari sebelumnya.

4. Garapan Tangan Kimo Stamboel

Kimo Stamboel adalah seorang sutradara yang sukses dengan film horor Ivanna (2022) dan Ratu Ilmu Hitam (2019). Adegan seram hingga berdarah-darah adalah ciri khas dari sang sutradara tersebut.

Hal tersebut senada dengan pernyataan @SimpleMan bahwa film Sewu Dino akan jauh lebih seram dan mengerikan.

Baca Juga: Produser Yakin Sewu Dino Dapat Naikkan Standar Film Horor Indonesia!