Kalteng

2 Hari Mantan Kepala Dusun Pikun Bikin Heboh

apahabar.com, PANGKALAN BUN – Selama 2 hari warga Desa Kumai Batu Atas RT 05, Kecamatan Arut…

Sang kakek pikun berhasil dievakuasi petugas dan dibawa ke rumahnya. Foto-Istimewa

apahabar.com, PANGKALAN BUN - Selama 2 hari warga Desa Kumai Batu Atas RT 05, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kobar dibuat geleng-geleng kepala akibat ulah seorang kakek bernama Selamet.

Pertama Sabtu (20/7/2019), kakek berusia 60 tahun yang pernah tercatat sebagai kepala dusun ini menceburkan diri ke sumur dengan kedalaman 17 meter. Kelakuan ini pun diketahui sang istri. Karuan saja warga sekitar yang mendengar kabar itu jadi heboh.

Tim SAR gabungan, Satpol PP dan Damkar, Basarnas dan polisi pun dikerahkan. Selama 12 jam sang kakek berendam di sumur. Ia menolak untuk naik.

Dikemukakan Majerum Purni, Kepala Satpol PP dan Damkar Kobar, usaha terakhir pun diupayakan. Caranya memasukkan obat bius dalam botol air minuman. Selamet pun meminum minuman itu.

Tak berapa lama kakek pun pingsan. Maka dengan mudah petugas melakukan evakuasi. Kakek pikun ini pun langsung dibawa ke rumah keluarganya. Tak berapa lama ia pun siuman.

Namun Minggu (21/7), sekitar pukul 10.30 Wib, lanjut Majerum, sang kakek kembali berulah. Kali ini Kakek Selamet naik ke atap rumah menggunakan tangga bambu.

Lagi-lagi ia tak mau turun. Tim SAR kembali mengerahkan peralatan untuk menurunkan kakek ini. Untungnya setelah beberapa kali dibujuk, Kakek Selamet pun turun.

Kasi Penyelamatan dan Evakuasi Satpol PP dan Damkar Kabupaten Kobar, Kaboel Suhartono meminta pihak keluarga menjaga ketat kakek ini. Jika tidak, bisa saja Kakek Selamet bikin ulah kembali.

Baca Juga:BKSDA Kalteng Lakukan Observasi di Lokasi Serangan Buaya

Baca Juga:Sungai Barito Surut, Warga Barito Utara Ramai Tangkap Ikan Patin

Reporter: AHC16
Editor: Syarif