Pemkab HSS

10 Muharam 1444 Hijriah, Bupati dan Wabup HSS Berbagi Bersama Anak Yatim

apahabar.com, KANDANGAN – Memperingati 10 Muharam 1444 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) berbagi…

Bupati Achmad Fikry memberikan santunan kepada anak yatim di Musala Asyifa Sekretariat Daerah HSS. Foto-Istimewa

apahabar.com, KANDANGAN – Memperingati 10 Muharam 1444 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) berbagi kebahagiaan bersama anak yatim dan lanjut usia (lansia) di 11 kecamatan wilayahnya.

Bupati HSS Achmad Fikry bersama Wakil Bupati (Wabup) Syamsuri Arysad memberikan santunan kepada 10 orang perwakilan anak yatim di depan Musala Asyifa Sekretariat Daerah setempat.

Kegiatan tersebut merupakan agenda rutin dilaksanakan setiap tahun dengan dana yang dihimpun melalui sumbangan dari aparatur sipil negara lingkup Pemkab HSS, Instansi Vertikal maupun BUMN dan BUMD di HSS.

Total sumbangan berjumlah Rp 113.531.000 dan diserahkan kepada anak yatim sebanyak 306 anak, masing-masing Rp 300 ribu. Sisanya akan di salurkan kepada lembaga atau organisasi yang menyelenggarakan kegiatan serupa di Kecamatan Padang Batung, Angkinang dan Kandangan.

“Kita berikan menyebar di 11 kecamatan, kita berbagi kebahagiaan 10 Muharam. Tradisi ini akan terus kita lanjutkan di masa yang akan datang,” ucap Bupati Fikry.

Bupati Fikry meminta kepada masyarakat yang mampu agar berperan aktif juga dengan turut serta mengayomi anak yatim di sekitarnya.

Pemkab HSS juga turut berbagi bersama anak yatim dan lansia di Yayasan Pendidikan Dakwah Islam (YPDI) dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Ibnu Said Taniran Kubah, Angkinang.

55 anak yatim piatu dan 67 orang lansia diberikan santunan berupa uang tunai serta bingkisan makanan dan minuman yang diharapkan dapat mereka santap dengan rasa kegembiraan.

Wabup HSS Syamsuri Arsyad berbagi kebahagiaan bersama anak yatim dan lansia. Foto-Istimewa

Wabup HSS, Syamsuri Arsyad mengatakan bahwa kegiatan tersebut dalam rangka momen berbagi kepada sesama dan terus diupayakan jika memungkinkan untuk memberikan bantuan kepada yang membutuhkan.

“Bagaimanapun, masyarakat adalah bagian dari kita dan kita juga tentu merasa senang serta bahagia kalau bisa membantu mereka,” ucap Wabup Syamsuri Arsyad.

Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat HSS yang telah bersinergi bersama pemerintah daerah untuk memberikan kontribusi bantuan terhadap sesama yang membutuhkan.

“Mari kita jadikan momen 10 Muharam ini untuk terus peduli kepada anak-anak yatim, keluarga kita yang berkekurangan sehingga mereka tidak merasa sendirian,” pungkasnya.